Mamuju–Kepala Dinas Transmigrasi Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Ibrahim bertindak sebagai Pembina Apel Pagi Lingkup Pemprov Sulbar, Senin, 12 Agustus 2024. Hadir para Kepala OPD dan ASN. Kegiatan ini berlangsung di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Sulbar.

Pada kesempatan itu, Kepala Dinas Transmigrasi Sulbar Ibrahim, menyampaikan bahwa Pj. Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin merupakan sosok yang aktif terjun dilapangan, utamanya dalam Program Menanam. 

“Hal itu terbukti Bapak Pj. Gubernur Bahtiar Baharuddin telah menerima penghargaan kategori Inovasi Daerah dalam kepedulian lingkungan berbasis ketahanan pangan pada Ajang Pemimpin Daerah Awards 2024,” kata Ibrahim. 

Lanjut lbrahim mengatakan, Dinas Transmigrasi menilai kepedulian lingkungan berbasis ketahanan pangan berkaitan dengan Program Gerakan Menanam, dimana juga salah satu Program Transmigrasi ada di dalamnya.

“Dengan adanya program ini, Dinas Transmigrasi Sulbar berkomitmen akan terus mendukung,” pungkasnya. 

By Njr